header cah kesesi ayu tea

Modernisasi XL di Jateng – DIY, Kini XL Semakin Jaya!

Di zaman yang serba modern ini menuntut manusia untuk melakukan segala sesuatu dengan cepat, untuk melakukan berbagai kegiatan dengan cepat dan efektif maka kita harus memiliki sarana pendukung yang canggih. Hal tersebut dibutuhkan untuk membuat kerja kita semakin efektif dan efesien. Salah satu sarana tersebut adalah alat komunikasi berupa HP, dengan HP yang canggih tentu akan memudahkan kita untuk melakukan komunikasi dengan patner kerja kita kapanpun dan dimanapun dalam situasi dan kondisi apapun juga.
 
Namun, modal HP cangggih tentulah belum mencukupi, karenanya juga harus didukung dengan perangkatnya yaitu kartu serta jaringan yang cangggih pula. Salah satu provider telekomunikasi yang bisa memberikan koneksi yang istimewa adalah XL. Sebagai salah satu pengguna kartu XL yang tinggal di Ibu kota Provinsi Jawa Tenggah  (Semarang) saya merasa senang ketika mendengar bahwa PT XL Axiata Tbk sedang melakukan modernisasi jaringan 2G maupun 3G di wilayah Yogyakarta dan juga Jawa Tengah.

Lebih senang lagi saat upacara tasyakuran penyelesaian proyek tersebut di hotel Gumaya Semarang saya berkesempatan hadir untuk mengikutinya sebagai perwakilan dari komunitas Ibu-Ibu Doyan Nulis (IIDN) Semarang. Keberhasilan XL dalam melakukan modernisasi jaringan di wilayah Jogja dan Jateng tentu merupakan salah satu prestasi yang sangat luar biasa, bukan hanya bagi perusahaan XL tetapi juga bagi konsumen penggguna kartu XL sendiri. Dengan semakin modern jaringan yang dibangun oleh XL itu artinya akan semakin baik pula service yang diberikan oleh PT XL Axiata tbk kepada para konsumennya. 

Sebagaimana mengutip pernyataan dari Vice President Project Management Officer XL Agus Simorangkir saat acara tasyakuran di hotel Gumaya Semarang pertengahan Desember yang lalu bahwa XL telah berhasil melakukan modernisasi 750 radio base station (RBS) 2G eksisting serta mengganti 1.080 RBS 3G lama dengan perangkat terbaru yang lebih besar kapasitasnya serta XL juga telah melakukan perbaikan desain, penggantian perangkat, dan optimalisasi jaringan. Itu artinya modernisasi jaringan yang dilakukan XL di wilayah Jateng dan DIY benar-benar maksimal.

Menurut data yang dipaparkan saat acara penutupan proyek moderniasi XL Jateng & DIY di Semarang,  jumlah pelanggan dan pengguna XL di seluruh area Jawa Tengah dan DI Yogyakarta lebih dari empat juta dengan jangkauan pelayanan hingga ke kecamatan. Artinya bahwa XL benar-benar sudah diterima oleh masyarakat Jateng dan Jogja. Apalagi dengan hadirnya modernisasi jaringan tentu akan membuat pengguna XL semakin dimanjakan dengan mudahnya jaringan komunikasi.

Semakin modern jaringan yang dibangun oleh PT XL Axiata Tbk diharapkan akan semakin menambah para pengguna dan pelanggan XL di masa mendatang. Karena selama ini telah terbukti bahwa XL merupakan salah satu provider telekomunikasi yang benar-benar memberikan layanan terbaik bagi para konsumennya. Semoga XL semakin jaya!
Noorma Fitriana M. Zain
Noorma Fitriana M. Zain, seorang Ibu Rumah Tangga dengan dua anak perempuan yang cantik, hobby menulis dan berselancar di dunia maya, Ia berasal dari Kesesi - Pekalongan, dan kini domisili di Semarang. Lulusan Pascasarjana Unnes ini bercita-cita ingin menjadi Abdi Pendidikan yang bermanfaat di dunia maupun di akhirat. Amin

Related Posts

Post a Comment